-->

Keren! Sukses Tundukkan Taiwan 3-1, Ternyata Banyak Pemandu Bakat Eropa Yang Pantau Pemain Timnas Indonesia U-19

Advertisemen
STRIKER.ID – Timnas Indonesia U-19 telah melakoni laga perdananya di ajang Piala AFF U-19 2018 berhadapan dengan Taiwan di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Kamis (18/10/2018) malam.

Dalam laga tersebut, skuad Garuda Nusantara sukses memetik kemenangan 3-1 atas Taiwan. Dua gol Witan Sulaeman ditambah satu gol Egy Maulana Vikri memberikan tiga poin untuk Garuda Nusantara. Dari kubu Taiwan, gol disumbangkan oleh Wang Chub Yung.

Akan tetapi, ada hal lain yang juga menarik di laga tersebut. Dimana, terdapat sejumlah pemandu bakat dari Eropa.

Hal tersebut diungkapkapkan oleh pelatih Garuda Nusantara, Indra Sjafri yang sebelum laga mendapatkan informasi terkait pemandu bakat yang akan hadir saat Piala Asia U-19 2018.

Indra Sjafri mengungkapkan sudah ada beberapa pencari bakat yang ingin melihat pemain Timnas U-19. Bahkan ada pencari bakat yang berasal dari Polandia.

“Ada, sudah ada beberapa yang katanya mau melihat. Setahu saya ada yang dari Polandia. Kalau tidak salah ada dua atau tiga pemain (Timnas U-19) yang ingin dilihat,” ucap Indra, dilansir dari Bolalob.com

Disisi lain, berkat tampilan manis skuad Garuda Nusantara di laga perdana, Indonesia kini menjadi pemuncak klasemen grup A Piala AFF U-19 2018. Sementara itu pasca menang melawan Taiwan, Timnas Indonesia U-19 akan melawan Qatar pada 21 Oktober 2018 mendatang.
Advertisemen

Disclaimer: Gambar, artikel ataupun video yang ada di web ini terkadang berasal dari berbagai sumber media lain. Hak Cipta sepenuhnya dipegang oleh sumber tersebut. Jika ada masalah terkait hal ini, Anda dapat menghubungi kami disini.
Related Posts
Disqus Comments