-->

Man City Rekrut Pemain Amerika Serikat

Advertisemen
Bola.net - Raksasa Premier League, Manchester City merekrut gelandang internasional Amerika Serikat, Mix Diskerud dengan kontrak selama empat setengah tahun.

Perekrutan Diskerud oleh City ini diungkapkan oleh akun Twitter perusahaan apparel Umbro yang merupakan anak perusahaan dari Nike, sponsor The Citizens.

Pada awal 2017 lalu, Diskerud dipinjamkan oleh klub Major League Soccer, New York City FC ke klub Swedia, IFK Goteborg selama semusim. New York City sendiri merupakan klub yang dinaungi oleh City Football Group, sama seperti Manchester City.

Kontrak Diskerud bersama NYCFC sejatinya berakhir pada akhir 2018 nanti, tapi akhirnya diputus dan Manchester City merekrutnya dan kemungkinan diproyeksikan untuk dijual atau dipinjamkan kembali ke klub lain.



Meski direkrut oleh Manchester City, akan tetapi Diskerud tak bakal berlatih bersama skuat utama asuhan Pep Guardiola. Gelandang 27 tahun itu juga tak akan dijual atau dipinjamkan ke klub milik City Football Group lainnya.

Kasus ini seperti yang terjadi pada pemain asal Australia, Aaron Mooy. City merekrut Mooy dari sang saudara, Melbourne City pada 2016 lalu untuk kemudian dipinjamkan ke Huddersfield Town.

SUMBER: Bola.net
Advertisemen

Disclaimer: Gambar, artikel ataupun video yang ada di web ini terkadang berasal dari berbagai sumber media lain. Hak Cipta sepenuhnya dipegang oleh sumber tersebut. Jika ada masalah terkait hal ini, Anda dapat menghubungi kami disini.
Related Posts
Disqus Comments