Advertisemen
Muniich - Real Madrid sukses mencatatkan kemenangan di kandang Bayern Munich di Liga Champions. Gol kedua El Real disebut sebagai serangan balik yang hebat.BACA JUGA : 6 Hp Android Tahan Air dengan Spesifikasi Mumpuni
Dalam pertandingan di Allianz Arena, Kamis (26/4/2018) dinihari WIB, Madrid memetik kemenangan dengan skor akhir 2-1. Los Blancos tertinggal lebih dulu saat Joshua Kimmich menjebol gawang Keylor Navas pada menit ke-28.
Madrid tetap tenang meski ketinggalan. Mereka akhirnya bisa menyamakan kedudukan lewat tendangan jarak jauh Marcelo sebelum turun minum.
BACA JUGA : Cara Mudah Mengaktifkan dan Menggunakan Fitur NFC di HP Android Xiaomi
Pergantian yang dilakukan Zinedine Zidane pun membuahkan kemenangan untuk Madrid. Isco ditarik keluar, Marco Asensio dimasukkan.
Pada menit ke-57, Asensio mencetak gol kemenangan Madrid. Dia merebut bola dari pemain Bayern di daerah permainan Madrid, lalu melancarkan serangan balik dengan Vazquez.
"Itu merupakan serangan balik yang hebat (untuk gol kemenangan) --saya menekan Rafinha dan Marco menyelesaikannya dengan sempurna," kata Vazquez di situs UEFA.
"Itu tak mudah, tapi anda mencoba membantu tim...Kami masih menjalani 90 menit lagi dan kami harus bekerja keras lagi untuk menjejak ke babak selanjutanya," dia menambahkan.
Advertisemen