-->

Ini Penyebabnya, Nasib Sial Messi Di Piala Dunia 2018

Advertisemen
Piala Dunia - Hasil kurang memuaskan Timnas Argentina saat hadapi Islandia yang hanya dapatkan hasil imbang tentu menjadi pukulan bagi pemain pemain mereka. Pukulan terberat adalah sang kapten Lionel Messi yang gagal mencetak gol pada laga tersebut, bahkan Messi pun gagal eksekusi pinalti pada laga itu.

Namun satu orang yang buat Messi kesal adalah pelatih Islandia Heimir Hallgrimsson, Heimir menerapkan strategi bertahan total yang buat Messi dan kawan kawan kesulitan dalam laga tersebut.

"Saya pikir kami pantas mendapatkan (kemenangani). Itu rumit. Mereka tidak mau bermain (mendominasi)," ujar Messi.
Hal yang membuat Messi marah dan kesal adalah pemain Islandia yang hanya menunggu dibawah dan menumpuk semua pemain dipertahanan hingga membuatnya kesulitan dan kesal.

"Mereka menunggu kami jauh di belakang dan tidak ada ruang untuk melewati mereka. Mereka menunggu (bertahan) dengan baik dan itu merugikan kami," tambah Messi, melansir dari BolaSport.com (17/6/2018).
Walau begitu Messi berharap rekan rekannya di Argentina untuk tetap antusias di Piala Dunia walau laga pertama tak berjalan lancar.

"Kami akan terus dengan antusiasme dan keinginan yang sama. Ini adalah Piala Dunia yang seimbang, semua pertandingan sangat ketat dan kami harus terus berjalan," tutup Messi.
Bagaimana pendapat kalian ?
Advertisemen

Disclaimer: Gambar, artikel ataupun video yang ada di web ini terkadang berasal dari berbagai sumber media lain. Hak Cipta sepenuhnya dipegang oleh sumber tersebut. Jika ada masalah terkait hal ini, Anda dapat menghubungi kami disini.
Related Posts
Disqus Comments