-->

Perpisahan Emosional Iniesta dan Torres di Laga Penutup Liga Spanyol

Advertisemen
BARCELONA - Andres Iniesta dan Fernando Torres mengakhiri cerita manis bersama klub masing-masing di Liga Spanyol 2017/2018. Pada jornada 38, dua pemain tersebut memainkan laga penuh emosional.

Pada pertandingan terakhir bersama Barcelona, Iniesta mengakhiri kariernya dengan kemenangan tipis 1-0 atas Real Sociedad di Camp Nou, Senin (21/5/2018) WIB. Gelandang berusia 34 tahun itu meninggalkan cerita manis buat penggemar Blaugrana.

Selama 16 tahun berada di tim senior Barcelona. Iniesta telah memberikan kontribusi besar dengan memenangkan sembilan trofi Liga Spanyol, enam gelar Copa del Rey, tujuh Super Copa Spanyol, empat Liga Champions, tiga Piala Super Spanyol dan tiga trofi Piala Dunia Antar-klub dari 674 penampilan.

Sehingga tak aneh jika penggemar tuan rumah memberikan penghormatan kepada Iniesta dengan membentuk mosaik dengan pesan ''Forever Iniesta' sebelum pertandingan berlangsung.

Iniesta, yang menjadi kapten tim, ditarik keluar oleh Ernesto Valverde pada menit 81. Sebelum meninggalkan lapangan, kapten Blaugrana itu mendapatkan standing ovation dari seluruh penonton yang hadir di Camp Nou, termasuk mantan rekan setimnya, Xavi Hernandez.

Iniesta juga merangkul semua rekan satu timnya. Hanya tetesan air mata yang tertinggal saat Iniesta duduk di bangku cadangan. Masa depan gelandang asal Spanyol itu belum diketahui, namun beredar spekulasi yang menyatakan jika dia bakal hijrah ke Liga Super China musim depan.

Di bagian terpisah, laga penuh emosional juga dirasakan Fernando Torres. Penyerang Atletico Madrid itu mencetak dua gol untuk timnya saat ditahan imbang Eibar dengan skor 2-2.

Ini menjadi laga terakhir buat Torres setelah dia memutuskan untuk tidak lagi mengenakan jersey Atletico Madrid di musim depan. Penyerang berambut pirang itu tercatat telah mencetak 128 gol untuk Atletico di semua kompetisi.

Sebelum angkat kaki dari Atletico, Torres sempat memberikan trofi Liga Europa 2017/2018. Ini menjadi trofi bergengsi pertamanya bersama tim. "Saya telah memenangkan banyak dalam karier saya, tetapi ini adalah yang terbaik, tidak diragukan lagi. Untuk semua anak-anak dengan mimpi, tidak ada yang mustahil dan begitu pula dengan Atletico. Forza Atleti!"
Advertisemen

Disclaimer: Gambar, artikel ataupun video yang ada di web ini terkadang berasal dari berbagai sumber media lain. Hak Cipta sepenuhnya dipegang oleh sumber tersebut. Jika ada masalah terkait hal ini, Anda dapat menghubungi kami disini.
Related Posts
Disqus Comments