Advertisemen
Berita Bola – Hasil pertandingan AS Roma vs Barcelona untuk leg kedua perempat final Liga Champions, Rabu, usai dengan skor 3-0, agregat 4-4. Barca tersisih oleh gol tandang!BACA JUGA : HERE TIPS FOR HOW TO BUY INSURANCE
AS Roma harus mengejar defisit tiga gol ketika mereka menjamu Barcelona pada leg kedua, Rabu dinihari WIB di Stadio Olimpico. Dua gol bunuh diri bersama dengan dua gol dari Gerard Pique dan Luis Suarez membawa pemimpin Liga Spanyol unggul 4-1 usai leg pertama di Nou Camp, pekan silam.Tapi satu gol tandang Edin Dzeko di tanah Spanyol memberi harapan bagi Roma menjelang laga kedua di ibukota Italia saat mereka berusaha mencari tiga gol di depan pendukung mereka sendiri untuk merebut satu tempat semifinal.
BACA JUGA : MAU KUALITAS GAMBAR FOTO KAMU SERASA MENGGUNAKAN KAMERA DSLR? INILAH APLIKASINYA
Laga dimulai dengan Barca bermain bertahan, sesuai prediksi. Betul bahwa pelatih Ernesto Valverde mengatakan, skuad akan memainkan laga ini seolah-olah skor masih 0-0, tapi agaknya itu tak terjadi di sini malam ini. Mereka mengumpankan bola ke sana ke mari di setengah lapangan sendiri. Agaknya lebih menyenangkan nonton laga yang satu, Manchester City vs Liverpool.Menit 4 Sergi Roberto melepaskan serangan tapi tendangannya terlalu lemah, diblok oleh kiper Brasil Alisson Becker. Lionel Messi masuk menyambar bola muntah tapi terlalu melebar.
BACA JUGA : INILAH CARA BUILD ALUCARD MOBILE LEGEND BIAR GAK MATI-MATI DIKROYOK
GOL! Menit 6. Sebuah umpan lambung panjang dari Daniele de Rossi di setengah lapangan tertuju ke Edin Dzeko di sisi kanan. Bukan sebuah umpan yang berbahaya sebenarnya, tapi pemain Bosnia itu mengejarnya dengan kawalan dua pemain Barca, kemudian mengolahnya satu kali sebelum melambungkan bola melewati kiper Marc-Andre ter Stegen. GOL! 1-0! Agregat 2-4!Menit 9 satu kesempatan tendangan bebas bagi Blaugrana. Messi mengirimnya di atas dinding manusia, tapi bola berakhir di tribun penonton. Menit 13 giliran satu sepak pojok diambil oleh Aleksandar Kolarov, tapi sundulan dari Patrik Schick tak tepat sasaran.
BACA JUGA : RESEP CARA MEMBUAT AYAM KREMES SEDERHANA KRIUK ALA KRATON MANTAP
Barca berusaha menurunkan tempo permainan cepat yang diterapkan Roma. Gerard Pique setengah menghantamkan tubuhnya ke Nainggolan, yang berusaha mengejar satu umpan untuk memulai serangan balik. Tak ada kartu untuk keduanya.Menit 23 suara ejekan dari fans Giallorossi terdengar karena setiap kali pemain tim tamu menguasai bola, mereka bermain di setengah lapangan mereka sendiri. Bola diumpankan bolak-balik di antara pemain Barca, yang malam ini turun dengan seragam biru muda. Selang dua menit Kolarov dan Dzeko bermain satu dua untuk memasuki kotak penalti lawan, tapi tembakan mantan Manchester City itu terlalu melebar.
BACA JUGA : RESEP CARA MEMBUAT SAMBAL BAJAK ASLI PEDAS COCOK UNTUK AYAM GORENG
Menit 31 giliran Schick melakukan serangan hasil umpan Federico Fazio, tapi tendangannya kurang keras. Dengan mudah diamankan kiper tamu. Azulgrana menderita gelombang serangan demi serangan malam ini. Seberapa kuat mereka mampu bertahan? Menit 44 Messi terjatuh oleh satu tantangan dari Juan Jesus. Wasit Clement Turpin dari Perancis mencabut kartu kuning dan tak lama kemudian babak pertama usai.Babak kedua sudah dimulai dan HADIAH PENALTI untuk Roma! Menit 57 Gerard Pique menjatuhkan satu pemain La Lupa, tampaknya itu Dzeko, dan Daniele de Rossi selaku kapten maju sebagai eksekutor. Ia mengarahkan bola ke pojok kiri gawang dan tak terjangkau kiper Blaugrana. GOL! 2-0! Agregat 3-4! Stadio Olimpico pun serasa pecah dalam sorak sorai. Mereka cuma butuh satu gol lagi untuk menyamakan skor agregat.
BACA JUGA : RESEP CARA MEMBUAT ONDE ONDE RAINBOW ISI KEJU DAN COKLAT MANTAP
Menit 60 MESSI KARTU KUNING! Stadio Olimpico yang berisik berhasil membuat para pemain tamu gugup, termasuk Messi yang baru saja masuk catatan wasit karena menjatuhkan Kolarov. Menit 65 Roma seperti tak kenal lelah. Percobaan serangan terkininya datang dari Nainggolan, yang menerima bola di dalam kotak. Tapi terburu-buru dan bola terlalu lemah tiba dengan selamat di pelukan ter Stegen.Giallorossi berusaha sedemikian rupa agar Blaugrana berbuat kesalahan. Dengan masih 20 menit tersisa, agaknya tekanan yang mereka lakukan bisa berhasil jika pemain tim tamu tak berhati-hati.
BACA JUGA : RESEP CARA MEMBUAT PISANG GORENG NUGGET CRISPY RENYAH ENAK
OH TIDAK! BENCANA BESAR! Roma berhasil menjebol lagi gawang Azulgrana pada menit 82. Skor agregat kini 4-4 dan Barcelona akan tersisih karena Roma memiliki keunggulan satu gol tandang di Cam Nou pekan silam. Berasal dari sepak pojok, Manolas menyundul bola ke sudut terjauh gawang dan GOL!Ini akan menjadi sebuah berita terbesar malam ini jika Barca sampai tersisih. Masih ada sisa beberapa menit bagi mereka untuk mencuri satu gol, jika bisa. Tekanan dan semangat permainan Roma malam ini luar biasa. Manolas kembali menjadi pahlawan dengan membersihkan bola dari garis gawang di menit-menit akhir, hasil serangan Messi.
Setelah extra time 4 menit, wasit Clement Turpin akhirnya meniup peluit panjang. Hasil AS Roma vs Barcelona ditutup dengan skor akhir 3-0, agregat 4-4.
Susunan pemain AS Roma vs Barcelona:
Roma XI: Alisson, Manolas, Fazio, Jesus, Kolarov, Nainggolan, De Rossi, Strootman, Florenzi, Dzeko, Schick.
Barcelona XI: Ter Stegen, N. Semedo, Pique, Rakitic, Busquets, Iniesta, Suarez, Messi, Alba, Roberto, Umtiti.
Advertisemen